DAKWAH UNTUK MENCAPAI RIDHA ILAHI

Wednesday, December 17, 2008

Kampus MIPA kampus Islami

Mahasiswa MIPA adalah orang2 yang insya Allah akan membawa bangsa ini ke cahaya kemajuan, yang juga akan menjadi tokoh intelektual di Negara ini. Namun, kita sebagai mahasiswa jangan terlalu asyik di kampus dengan teori dan laboratoriumnya tanpa peduli dengan dinamika sosial disekitar kita. Kita harus mengambil posisi sebagai pelaku perubahan langsung untuk maju dan menjadikan umat dan bangsa ini terdepan. Bukankah kita masuk ke kampus ini untuk menghasilkan perubahan di masyarakat kita nantinya. Perubahan ini akan terwujud jikalau kita Bukan hanya pergi kuliah, dapat nilai tinggi kemudian mendapat kerja (itupun klo ada! Dan Ingatlah, kita diutus sebagai khalifah oleh Sang Pencipta. Kita semua yakin, bahwa nurani kita ini menginginkan perubahan kebaikan, bukan keburukan. Kita juga pasti merindukan kampus MIPA kita ini menjadi kampus yang islami, kampus dimana ketika kita menginjakkan kaki di sini, kita merasa tentram dan damai. Tidak perih mata ini melihat ke setiap sudut tempatnya, karena akhlak, penampilan dan pergaulan di MIPA ini adalah akhlak, penampilan dan pergaulan islami yang berlandaskan syariat Islam. Di samping sebagai tempat untuk menuntut ilmu, MIPA juga menjadi tempat mencari kesegaran mata dan ketenangan hati yang hilang, di saat yang lain mengingkari, namun mahasiswa MIPA mematuhi dan menjadi aset percontohan yang baik. Itu bukan mimpi teman!! Mari bersama kita aplikasikan syariat dalam kehidupan kita, berawal dari sini, di kampus ini!

0 comments:

Cepretan

Design by Abdul Munir Visit Original Post Islamic2 Template